The Law of Attraction

"Suatu hari, Rasululloh saw menjenguk seseorang yang sedang sakit demam. Beliau menghibur dan membesarkan hati orang tersebut. 

Beliau bersabda, 
_"Semoga penyakitmu ini menjadi penghapus dosamu"._

Orang itu menjawab, 
_"Tapi ini adalah demam yang mendidih, yang jika menimpa orangtua yang sudah renta, bisa menyeretnya ke lubang kubur"._

Mendengar keluhan orang itu, Rasululloh saw bersabda, 
_‘Kalau demikian anggapanmu, maka akan begitulah jadinya’._ 
(HR. Ibnu Majah)

Sungguh indah apa yang disabdakan Rasululloh saw. 

Perhatikan pesan-pesan Rasululloh. SaW berikut ini :
_"Barangsiapa yang ridha, maka keridhaan itu untuknya. Barangsiapa mengeluh, maka keluhan itu akan menjadi miliknya"_ 
(HR. at-Tirmidzi)

_"Salah satu kebahagiaan seseorang adalah keridhaannya menerima keputusan ALLOH."_ 
(HR. Ahmad)

🔹Jika kita memikirkan bahagia, maka kita akan bahagia.

🔹Jika kita berpikiran sedih, maka kita menjadi sedih.

🔹Jika kita berpikiran gagal, kita menjadi gagal

🔹Jika kita berpikiran sukses, maka kita niscaya sukses. 

🔹Jika kita berpikiran sakit, kita juga menjadi sakit.

🔹Jika kita berpikiran sehat, maka kita pun akan sehat. 

Inilah _*The Law of Attraction*,_ 
Hukum Tarik Menarik,  merupakan _*Sunnatulloh*_ yang berlaku di alam semesta. 

_*You are what you think*_
(Anda adalah apa yang Anda pikirkan)

Selalulah berpikir yang positif dan jangan pernah biarkan pikiran negatif membelenggu otak dan kehidupan kita. 

_Jadi tetap semangat dan jangan pernah menyerah pada keadaan._

Tugas kita hanya 2, yaitu : *Berusaha optimal dan berdoa*. 
Sedangkan selanjutnya itu karsa ALLOH SWT.

Nabi SAW bersabda :
"Ketika seorang hamba berkata *Laa Haula Wa Laa Quwwata Ila Billah*, maka ALLOH berfirman, "Lihatlah (hai para malaikat), orang ini telah menyerahkan urusannya kepadaKu"
(HR.Ahmad).

Semoga menjadi lebih baik dan bermanfaat utk diri dan sekitarnya.
*Robbana Taqobbal Minna*
Ya Alloh terimakah dari kami (amalan kami), aamiin

No comments:

Post a Comment